Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML Atas

Cara Menjadikan HP Android Sebagai Keyboard dan Mouse

Cara Menjadikan HP Android Sebagai Keyboard dan Mouse

Keyboard laptop merupakan bagian sangat penting dalam sebuah perangkat komputer/laptop, tapi apa jadinya jika keyboard yang kita gunakan rusak? 

Terkadang dalam melakukan sebuah pekerjaan pc atau laptop yang dipakai mengalami masalah, seperti rusaknya keyboard, masalah rusaknya touchpad pada laptop ataupun tidak adanya mouse untuk menggerakan pointer di Pc.

Jika bagian penting keyboard maupun mouse ataupun touchpad ini mengalami permasalahan, maka bisa saja banyak hal aktivitas penting yang akan terhambat.

Hal yang sering orang-orang alami pada kerusakan keyboard laptop ialah, keyboard tidak berfungsi sebagian, keyboard tidak berfungsi secara keseluruhan keyboard macet-macet, keyboard ngelag atau lemot untuk mengetik, dan keyboard terkunci oleh sistem laptop yang digunakan.

Apabila kamu mempunyai beberapa kendala atau masalah seperti yang sudah disebutkan di atas, dan kamu belum sempat, memperbaiki kendala masalah keyboard tersebut, kamu bisa menggunakan cara dibawah sebagai alternatif masalah keyboard kalian.

Dalam pembahasan kali ini, admin akan memberikan alternatif lain apabila keyboard, mouse ataupun touchpad pada Pc/Laptop mengalami masalah, yaitu dengan cara menjadikan Hp android sebagai pengganti keyboard pada Pc/laptop kamu.

Cara Menjadikan HP Android Sebagai Keyboard dan Mouse di PC/Laptop

Jika ingin menjadikan Hp Android sebagai keyboard dan Mouse di Pc/Laptop, Hal yang perlu di persiapkan adalah Menginstal aplikasi tambahan di kedua masing-masing perangkat Pc/laptop dan di Hp Android

Lihat Juga :

Panduan Menjadikan HP Android Sebagai Keybaord dan Mouse 

Silahkan ikuti panduan berikut ini untuk menjadikan Hp Android sebagai keyboard dan Mouse. Disini admin akan memberikan langkah-langkahnya

Langkah 1 - Download & Install Aplikasi di PC/Laptop

  • Download terlebih dahulu aplikasi remote mouse untuk komputer/laptop pada link berikut:  https://www.remotemouse.net/get_started.php
  • Install seperti biasa, klik kanan Run as Administrator, muncul kotak dialog bahasa pilih Next dan OK
    Cara Menjadikan HP Android Sebagai Keyboard dan Mouse

Langkah 2 - Download & Install Aplikasi di Android

  • Kemudian download juga aplikasi remote mouse di Hp Android melalui Playstore
    Cara Menjadikan HP Android Sebagai Keyboard dan Mouse

  • Tunggu proses install selesai

Langkah 3 - Sambungkan Hotspot HP ke PC/Laptop

  • Hidupkan hotspot wifi di android dan sambungkan di laptop kamu
  • Kemudian buka aplikasi Remote Mouse di Hp Android kamu dan pilih PC/Laptop yang sudah terkoneksi dengan jaringan yang sama
    Cara Menjadikan HP Android Sebagai Keyboard dan Mouse

  • Setelah itu muncul tampilan touchpad dan fitur lainnya pada layar Hp Android kamu
    Cara Menjadikan HP Android Sebagai Keyboard dan Mouse

Langkah 4 - Keyboard & Mouse

  • Pada tampilan layar touchpad di Hp Android, kamu dapat memindahkan kursor atau pointer seperti touchpad laptop pada umumnya
  • Kamu juga bisa menggunakan Klik kiri dan klik kanan sesuai dengan fitur yang sudah di sediakan
    Cara Menjadikan HP Android Sebagai Keyboard dan Mouse

  • Untuk menggunakan fitur Keyboard ialah dengan cara menekan icon keyboard, kemudian keyboard muncul dan bisa digunakan di laptop kamu
    Cara Menjadikan HP Android Sebagai Keyboard dan Mouse

Informasi dan Catatan Tambahan  

Kamu bisa menggunakan keyboard untuk menulis akan tetapi untuk menggunakan fitur tombol Fn, Alt, Ctrl, Win dll harus menggunakan aplikasi versi premiumnya

Baca Juga : Cara Shutdown PC/Laptop Otomatis Dengan CMD

Tenang saja aplikasi ini kalo sudah terinstall di kedua perangkat Pc/Laptop dan di Hp Android, kalian tidak perlu mempunyai koneksi internet untuk menjalankannya, hanya dengan tersambung hotspot dari android  kamu sudah bisa menjalankannya

Akhir Kata

Demikian penjelasan tentang cara menjadikan Hp Android sebagai keyboard dan mouse di PC/Laptop, secara mudah versi TxtDita. Semoga Informasi ini bisa bermanfaat dan jika ada pertanyaan terkait topik kali ini bisa berkomentar di bawah. Sampai jumpa di tulisan TxtDita lainnya..

Posting Komentar untuk "Cara Menjadikan HP Android Sebagai Keyboard dan Mouse"